Prof. Duija Tegaskan Aktualisasi Program Bimbingan Masyarakat Hindu Harus Sesuai Renstra dan Pelayanan Prima

Prof. Dr. Drs. I Nengah Duija., M.Si saat memberikan arahan pada Rakor Bimas Hindu.

Denpasar - Prof. Dr. Drs. I Nengah Duija., M.Si Selaku Dirjen Bimas Hindu bersama dengan segenap Pejabat Pusat, Daerah dan Pimpinan Perguruan Tinggi Keagamaan Hindu menyelenggarakan Rapat Koordinasi (Rakor) pada tanggal 16 s.d 19 Februari 2023 di Denpasar, Bali.

Kegiatan yang merupakan tindaklanjut dari Rakernas Kemenag ini bertujuan untuk menterjemahkan setiap instruksi dari Menag Yaqut Cholil Qoumas kedalam setiap program yang ada pada Ditjen Bimas Hindu yang linier dari pusat sampai ke daerah. 

"Kenapa kita melakukan Rakor diawal karena kita ingin mereviu lebih awal capaian tahun lalu, dan menetapkan target yang selama ini kita tidak menenggunakan Renstra sebagai acuannya" terang Duija.

Menurutnya selama ini masih banyak pejabat yang tidak memahami renstra, dan membuat program kerja hanya sesuai dengan kebiasaan juga keinginan, sehingga meskipun serapan anggaran maksimal namun capaian sasaran program menyimpang jauh dari renstra itu sendiri.

"Jadikan Prestasi/penghargaan dari pelayanan sebagai standar minimal dalam memberikan pelayanan, jadi kita bisa memberikan pelayanan prima kepada umat kedepannya. Kalau masih ada umat yang komplain dan ketidakadilan pelayanan yang terima umat, berarti kita tidak berhasil".

Duija juga menegaskan kepada seluruh jajarannya untuk bisa kerja cepat, efisien dan optimal di tahun anggaran 2023 ini. 

Terkait dengan Juklak/Juknis dan pendistribusian bantuan pemerintah harus sudah mulai berbenah, jangan lagi menunggu sampai batas waktu terakhir melainkan harus bisa selesai di awal tahun.

"Sesuai dengan arahan Gusmen, percepatan transformasi digital harus kita masifkan. Perkuat data-data yang kita punya seperti data umat, pura, pasraman, lembaga, pendidikan dan sebagainya divalidasi kebenarannya dan publikasikan setiap capaiannya" lanjut Duija.

Terkait dengan peningkatan profesionalisme ASN pada Ditjen Bimas Hindu pusat dan daerah, Duija memberikan apresiasi dan menyampaikan akan memberikan reward kepada setiap ASN berprestasi untuk mengembangkan lagi kompetensinya sehingga bisa memberikan pelayanan yang prima dan tepat sasaran.

"Terakhir, saya harap kepada seluruh Pembimas dan Pimpinan PTKH untuk bisa mendukung dan kinerja setiap humasnya, minimal mempunyai 1 materi publikasi kegiatan/capaian kinerja untuk dipublikasikan minimal di media sosial masing-masing sebagai informasi kepada umat" tutup Guru Besar Antropologi dan Budaya ini.

 

 


Berita Pusat LAINNYA