Dirjen Bimas Hindu Ajak Umat Hindu Banten Bertransformasi Pada Digitalisasi Layanan dan Kembangkan Pura Ramah Anak

Dirjen Bimas Hindu, I Nengah Duija yang didampingi oleh Trimo, Direktur Urusan Agama Hindu saat menghandiri agenda di Provinsi Banten

Banten - Dirjen Bimas Hindu, I Nengah Duija yang didampingi oleh Trimo, Direktur Urusan Agama Hindu menghadiri 2 agenda kegiatan pada Minggu (23/10/2022) yaitu Simakrama PHDI Provinsi Banten dengan Dirjen Bimas Hindu bertempat di Graha Hindu Dharma Banten serta Simakrama dan Sembahyang  Bersama dengan Pengurus PHDI, Manggala Banjar, Lembaga, Umat dan Tokoh Hindu Se Provinsi Banten  di Pura Parahyangan Jagat Guru BSD.

Beberapa poin penting yang disampaikan oleh Dirjen Bimas Hindu pada kegiatan ini adalah:
1. Pentingnya Kolaborasi dengan setiap lapisan umat serta lembaga dalam membangun umat Hindu. Seperti yang telah dilakukan oleh PHDI Provinsi Banten yang menggandeng PT. Oasis dalam hal pengabenan yang membantu meringankan beban umat;
2. Membangun dan mengedepankan Hindu Nusantara;
3. Menjaga keharmonisan hubungan internal dan eksternal umat Hindu;
4. Peningkatan dan pengembangan kompetensi SDM umat Hindu;
5. Penyelesaian isu-isu keagamaan.

Duija juga menyampaikan pesan dari  Menteri Agama RI terkait dengan digitalisasi layanan. Selain itu beliau juga menyampaikan pentingnya pengembangan program Pura ramah anak di Provinsi Banten.

Pria kelahiran Bangli ini juga menjawab beberapa pertanyaan umat terkait pengangkatan Guru agama Hindu yang diarahkan untuk melakukan pendekatan melalui Gubernur dan Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi, pengembangan Kompetensi Guru, Pemangku dan penyuluh agama Hindu yang berstatus guru pada Pasraman bisa memiliki peluang Beasiswa dari Ditjen Bimas Hindu.

"Sudahi pertikaian dengan keikhlasan, bila ada perbedaan, itu adalah sebuah dinamika. Saling menghargai dan menghormati jauh lebih baik dalam menjaga persatuan dan kesatuan daripada saling mencela" tutup Duija.


Berita Pusat LAINNYA